Friday, February 15, 2013

Ento-Ento Tempe Yang Gurih


Saat penulis masih kecil, orangtua penulis kerap kali membuatkan ento-ento untuk lauk pelengkap sayuran maupun untuk camilan sehari-hari. Bedanya, ento-ento untuk lauk biasanya dibumbui lebih asin dan lebih berasa bumbunya dibandingkan dengan ento-ento untuk camilan. Ento-ento yang dibuat oleh ibunda penulis biasanya terbuat dari tempe. Namun, tidak jarang juga ibunda penulis membuat ento-ento dari bahan singkong (ketela pohon). Hal ini dikarenakan ladang penulis banyak ditanami ketela pohon, sehingga hasil panen dari ketela dimanfaatkan untuk bahan makanan.

Karena umumnya ento-ento berbahan dasar tempe, kali ini penulis akan berbagi sedikit hasil olahan ento penulis dengan bahan dasar tempe. Bagi pembaca yang ingin mencobanya dirumah, penulis akan membagikan resep membuat ento tempe ala penulis.

Bahan dan bumbu
-          Satu papan tempe
-          10 butir bawang merah
-          6 butir bawang putih
-          2 batang daun bawang
-          4 batang sledri
-          2 cm kencur
-          ½ cm kunyit untuk pewarna alami
-          2 butir kemiri
-          2 sdm ketumbar
-          ½ sdt merica
-          10 butir cabe rawit setan (cabe rawit yang berwarna orange, biasanya lebih pedas dibandingkan dengan cabe hijau/cengek)
-          2 sdm tepung terigu sebagai perekatnya
-          1 butir telur, untur mencelupkan adonan sebelum digoreng
-          Garam dan penyedap rasa secukupnya
-          Minyak goreng secukupnya

Langkah-langkah membuatnya adalah sebagai berikut:
1.       Kukus tempe hingga empuk (untuk hasil maksimal, gunakan tempe yang sudah berusia satu hari), jika sudah, haluskan.
2.       Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, kencur, kemiri, ketumbar, merica dan cabe rawit. Tambahkan garam supaya mudah mengguleknya.
3.       Aduk tempe beserta bumbu halus, tambahkan terigu dan sedikit air untuk melarutkannya.
4.       Tambahkan potongan sledri dan daun bawang serta penyedap rasa.
5.       Bentuk adonan. Umumnya bentuk ento adalah bulat pepat, namun bentuk demikian dapat dimodifikasi sesuai selera. Penulis sendiri lebih suka membuat ento dengan bentuk bulat pipih. Karena selain cepat matang, garingnya pun merata.
6.       Jika sudah dibentuk, celupkan bulatan ento ke dalam telur yang sudah di kocok dan goreng dalam minyak panas. Sajikan hangat lebih enak.

Selamat Mencoba.Ento-Ento Tempe Yang Gurih

Saat penulis masih kecil, orangtua penulis kerap kali membuatkan ento-ento untuk lauk pelengkap sayuran maupun untuk camilan sehari-hari. Bedanya, ento-ento untuk lauk biasanya dibumbui lebih asin dan lebih berasa bumbunya dibandingkan dengan ento-ento untuk camilan. Ento-ento yang dibuat oleh ibunda penulis biasanya terbuat dari tempe. Namun, tidak jarang juga ibunda penulis membuat ento-ento dari bahan singkong (ketela pohon). Hal ini dikarenakan ladang penulis banyak ditanami ketela pohon, sehingga hasil panen dari ketela dimanfaatkan untuk bahan makanan.

Karena umumnya ento-ento berbahan dasar tempe, kali ini penulis akan berbagi sedikit hasil olahan ento penulis dengan bahan dasar tempe. Bagi pembaca yang ingin mencobanya dirumah, penulis akan membagikan resep membuat ento tempe ala penulis.

Bahan dan bumbu
-          Satu papan tempe
-          10 butir bawang merah
-          6 butir bawang putih
-          2 batang daun bawang
-          4 batang sledri
-          2 cm kencur
-          ½ cm kunyit untuk pewarna alami
-          2 butir kemiri
-          2 sdm ketumbar
-          ½ sdt merica
-          10 butir cabe rawit setan (cabe rawit yang berwarna orange, biasanya lebih pedas dibandingkan dengan cabe hijau/cengek)
-          2 sdm tepung terigu sebagai perekatnya
-          1 butir telur, untur mencelupkan adonan sebelum digoreng
-          Garam dan penyedap rasa secukupnya
-          Minyak goreng secukupnya

Langkah-langkah membuatnya adalah sebagai berikut:
1.       Kukus tempe hingga empuk (untuk hasil maksimal, gunakan tempe yang sudah berusia satu hari), jika sudah, haluskan.
2.       Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, kencur, kemiri, ketumbar, merica dan cabe rawit. Tambahkan garam supaya mudah mengguleknya.
3.       Aduk tempe beserta bumbu halus, tambahkan terigu dan sedikit air untuk melarutkannya.
4.       Tambahkan potongan sledri dan daun bawang serta penyedap rasa.
5.       Bentuk adonan. Umumnya bentuk ento adalah bulat pepat, namun bentuk demikian dapat dimodifikasi sesuai selera. Penulis sendiri lebih suka membuat ento dengan bentuk bulat pipih. Karena selain cepat matang, garingnya pun merata.
6.       Jika sudah dibentuk, celupkan bulatan ento ke dalam telur yang sudah di kocok dan goreng dalam minyak panas. Sajikan hangat lebih enak.

Selamat Mencoba.

No comments:

Post a Comment