Saturday, January 26, 2013

Komponen dalam Perencanaan Bisnis



Perencanan bisnis yang baik akan memuat hal-hal sebagai berikut :
1.      Lembar judul atau sampul luar.
2.      Daftar isi
3.      Ringkasan Eksekutif
4.      Latar Belakang masalah dan Latar Belakang Perusahaan
5.      Produk dan Jasa yang diberikan perusahaan.
6.      Kondisi pasar dan strategi pemasaran.
7.      Kondisi manajemen dan strategi pemasaran
8.      Kondisi keuangan dan strategi keuangan.
9.      Kondisi operasional dan strategi Operasional.
10.     Ringkasan Informasi keuangan
11.     Lampiran-lampiran (memuat lampiran data dan cara perhitungan).

LEMBAR JUDUL
Halaman pertama rencana bisnis adal sampul (lembar judul) dan harus berisi informasi :
a.       Nama Perusahaan
b.      Alamat Perusahaan
c.       Nomor Telepon Perusahaan (termasuk kode area)
d.      Alamat Situs
e.       LOGO
f.       Nama, Jabatan, Alamat dan No. Telepon para pemilik atau direksi
g.      Bulan dan tahun rencana bisnis tersebut dikeluarkan
h.      Nama Penyusun Rencana Bisnis
i.        Jumlah Salinan.
Contoh :
DAFTAR ISI
Daftar isi merupakan bagian penting rencana bisnis yang telah selesai, dan perlu disusun dengan baik agar pembaca segera menemukan aspek dalam rencana bisnis yang mereka ketahui.
Daftar isi baru dapat dibuat secara detail & jelas setelah menyelesaikan rencana bisnis.

No comments:

Post a Comment